Serambi.WahanaNews.co, Subulussalam - Pasangan Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Subulussalam, Fajri Munthe-Karlinus (FAKAR) resmi mendaftar ke Kantor Komisi Independen Pemilu (KIP) Subulussalam, Aceh, Rabu (28/8/2024).
Pada hari kedua pendaftaran pemilihan kepala daerah, Bapaslon FAKAR mendeklarasikan diri sebagai kandidat di Pilkada 2024 sebelum mendaftar ke KIP Subulussalam. Pasangan ini diusung oleh koalisi Partai Golkar, Partai Aceh (PA), dan Partai Bulan Bintang (PBB), yang dianggap oleh banyak pengamat politik sebagai koalisi solid dan militan untuk memenangkan kursi Walikota dan Wakil Walikota Subulussalam.
Baca Juga:
Bawaslu Beber Alasan Video Prabowo Kampanyekan Luthfi-Yasin Tak Langgar Aturan
Dalam sambutannya, pasangan calon ini menyampaikan apresiasi terhadap loyalitas pendukung yang telah meluangkan waktu untuk menemani mereka mendaftar ke KIP, serta menyatakan kesiapan untuk meraih kemenangan.
"Alhamdulillah dihari yang cerah dan sejuk ini masyarakat bersedia meluangkan waktu dan bersama berjuang di pilkada ini. Jika diamanah kan menjadi walikota dan wakil walikota kami berkomitmen, dan bertekad membangun negeri ini menjadi lebih baik lagi untuk kedepanya," ujar Fajri.
Ratusan mobil beserta ribuan simpatisan, diantaranya beberapa perwakilan pengurus partai pengusung, tokoh masyarakat, dan elemen masyarakat lainnya, turut mengantar pasangan Fajri Munthe dan Karlinus (FAKAR) dalam pendaftaran mereka.
Baca Juga:
Ketua Bawaslu: Seharusnya Pemilu dan Pilkada Dipisah Tak Digelar Dalam Satu Tahun
Pasangan FAKAR tiba di Kantor KIP Subulussalam sekitar pukul 14:30 WIB, diiringi oleh ribuan pendukung setelah melakukan konvoi yang mengelilingi kota dari Simpang Kiri hingga Penanggalan.
Sesampainya di Kantor KIP, FAKAR disambut dengan Tari Dampeng, sebuah kesenian daerah yang dipersembahkan oleh KIP Kota Subulussalam. Pasangan ini mengenakan pakaian adat setempat. Sebelum masuk ke ruang pendaftaran, mereka disambut oleh Ogek Uti di pintu masuk, dan Sekretaris KIP, Elwin, mengalungkan syal kepada pasangan tersebut.
Selanjutnya, pasangan FAKAR diarahkan masuk ke Aula KIP untuk mengikuti acara peusijuk atau tepung tawar yang dipimpin oleh Ketua dan Anggota Komisioner KIP Kota Subulussalam.
Ketua KIP Kota Subulussalam, Asmiadi SKM, menyatakan bahwa persyaratan pasangan ini telah lengkap dan memenuhi syarat untuk mendaftarkan diri sebagai calon Walikota dan Wakil Walikota Subulussalam.
[Redaktur: Andri Frestana]