WahanaNews-Serambi | Sebanyak 27 Keluarga Penerima Manfaat Desa Subulussalam Timur hari ini, Senin (27/02/23), menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang disalurkan pemdes Subulussalam Timur di kantor Desa.
Kades Subulussalam Timur Wahda, menyampaikan bahwa pada tahun ini Pemdes Subulussalam Timur menyalurkan BLT kepada 27 penerima manfaat, dengan rumusan 10% x Anggaran APBN Dana desa Subulussalam Timur, sehingga didapat jumlah penerima manfaat berjumlah 27 masyarakat miskin.
Baca Juga:
Jelang Lebaran 1445 H, Pemdes Mombangboru Salurkan BLT Dana Desa Triwulan I
Kades berharap dana BLT tersebut bisa dipergunakan sebaik mungkin untuk meringankan kebutuhan ekonomi dan keperluan sehari-hari.
Pendamping Desa Subulussalam Timur menyampaikan disebut BLT Dana Desa, karena bantuan yang disalurkan sumber dananya dari Dana Desa. Aturan ini tertuang dalam Inpres No 4 Tahun 2022 tentang Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem.
Terlihat hadir Kepala Desa Subulussalam Timur Wahda, Babinsa,staf Kecamatan Simpang Kiri, kota subulussalam dan puluhan Keluarga Penerima Penyaluran berjalan lancar dan tertib.[zbr]