SERAMBI.WAHANANEWS.CO, Subulussalam - Menjelang pelaksanaan Musyawarah Olahraga Kota (Musorkot) KONI Kota Subulussalam, Ketua Caretaker KONI Kota Subulussalam, Ardhiyanto Ujung, menyerahkan Surat Keputusan (SK) Tim Penjaringan dan Penyaringan Calon Ketua KONI Kota Subulussalam masa bakti 2025–2029.
Tim Penjaringan dan Penyaringan tersebut terdiri dari Saiban Ghafar sebagai Ketua, Ade Sourya Martha sebagai Sekretaris, serta Erwinsyah AS dan Aspin Silviansyah masing-masing sebagai anggota.
Baca Juga:
ORADO Muara Enim Resmi Terbentuk, Siap Majukan Olahraga Prestasi dan Cetak Atlet Domino Sumsel
Ardhiyanto Ujung menjelaskan bahwa penunjukan Saiban Ghafar dan rekan-rekan merupakan hasil rapat kerja (Raker) yang dilaksanakan beberapa hari lalu.
“Hasil Raker tersebut kami tindak lanjuti dengan menerbitkan Surat Keputusan KONI,” ujarnya, Selasa (16/12/2025).
Ia menambahkan, tim ini bertugas untuk mengumumkan tahapan pendaftaran, menerima berkas pendaftaran, melakukan verifikasi, serta mengumumkan hasil verifikasi calon Ketua KONI Kota Subulussalam.
Baca Juga:
KONI Kota Gunungsitoli Masa Bakti 2025-2029 Dilantik, Wali Kota Beri Pesan Ini
“Tim ini bersifat independen dan bebas dari intervensi pengurus KONI. Tim dipilih langsung oleh pimpinan cabang olahraga dalam Raker kemarin,” jelasnya.
Dengan terbentuknya Tim Penjaringan dan Penyaringan ini, tahapan pendaftaran calon Ketua KONI Kota Subulussalam masa bakti 2025–2029 secara resmi telah dibuka. Persyaratan dan mekanisme pendaftaran disesuaikan dengan AD/ART serta kesepakatan pimpinan Pengcab pada Raker.
Informasi terkait persyaratan dan mekanisme pendaftaran dapat diperoleh di Kantor KONI Kota Subulussalam atau dengan menghubungi staf KONI maupun Tim Penjaringan dan Penyaringan.
Formulir pendaftaran juga telah disiapkan. Demikian disampaikan Ardhiyanto Ujung yang juga merupakan anggota DPRK Subulussalam.
[Redaktur: Amanda Zubehor]