SERAMBI.WAHANANEWS.CO, Subulussalam - Sekretaris Serikat Pekerja Nasional (SPN) Kota Subulussalam Haristo Hulu, pastikan pada Mayday 1 May 2025 mendatang tidak ada aksi Unjuk Rasa (Unras) di Subulussalam, Sabtu, (26/4/2025).
"Sampai saat ini, SPN Subulussalam belum ada rencana melakukan aksi damai atau unjuk rasa pada peringatan Mayday 01 Mei 2025 mendatang," kata Haristo Hulu.
Baca Juga:
242 Siswa Ikuti Pendidikan Pembentukan Bintara Polri di SPN Sultra
Lanjutnya, meskipun ada himbauan nantinya langsung dari pusat untuk mengikuti kegiatan aksi unjuk rasa. Dipastikannya tidak ada yang berangkat dari SPN Kota Subulussalam, baik ke Banda Aceh maupun ke Jakarta.
Sekretaris SPN Subulussalam ini pun mengakui, pihaknya telah melakukan rapat kecil dengan para pengurus Serikat Pekerja Nasional (SPN) Kota Subulussalam, terkait Mayday 01 mei 2025.
Dalam hasil rapat tersebut, SPN Subulussalam seperti tahun-tahun sebelumnya akan melakukan kegiatan bakti sosial berupa penanaman pohon di pinggiran aliran sungai Lae Kombih kota Subulussalam.
Baca Juga:
Siswa SPN di Kemiling Lampung Meninggal Tidak Wajar, Polisi Bentuk Tim Usut Kasus
[Redaktur: Amanda Zubehor]