Namun banjir mengakibatkan aktivitas usaha warga lumpuh total. Warga juga mengalami kerugian karena lahan pertanian dan peralatan rumah tangga terendam air serta ada ternak mati dampak banjir tersebut," kata Murzani.
Murzani meminta unsur muspika maupun aparatur gampong atau desa untuk terus memantau dan melaporkan perkembangan banjir secara berkelanjutan kepada tim BPBD.
Baca Juga:
16 Desa di Aceh Barat Terendam Banjir, Air Capai 50 Sentimeter
"Kami mengimbau masyarakat tetap waspada terhadap potensi banjir susulan, mengingat intensitas hujan saat ini masih tinggi. Tim BPBD terus memantau perkembangan terkini banjir tersebut," kata Murzani.[gab]