WahanaNews-Serambi | Anggota DPR Kota Subulussalam Bahagia Maha minta agar Walikota Subulussalam perintahkan Kadis PUPR untuk merapikan dan ratakan Jalan yang membuat rawan Kecelakaan Pada Warga saat melintasi Jalan Subulussalam-Runding.
Terlihat akibat tumpukan Sertu dimana- mana pengguna jalan sangat terganggu karena sertu yang tidak beraturan tersebut.
Baca Juga:
Skandal Korupsi di Proyek Peningkatan Ruas Jalan Toba Samosir: Mantan Kadis PUPR dan Rekanan Ditahan
Kerawanan Jalan menuju Subulusaalam-Runding sangatlah memprihatinkan apalagi Jalan ini salah satu jalan strategis menuju Kampung tertua dalam sejarah Dinamika masyarakat daerah sungai di wilayah Aceh Singkil-Subulussalam Bumi Syeh Hamzah Fansyury Kecamatan Rundeng.
Bahagia Maha anggota DPR Kota Subulussalam-Aceh dari Partai Amanat Nasional (PAN) yang juga sebagai Ketua Fraksi GERANAT dengan tegas meminta pada Walikota Subulussalam Affan Alfian Bintang agar segera memerintahkan Dinas PUPR membantu pengguna Jalan yang melintasi Jalan Subulussalam-Runding tersebut dengan inisiatif peduli membantu pengguna Jalan.
"Sertu yang bertumpuk dan berserakan diruas jalan Subulussalam-Runding, karena akibat tumpukan sertu dibadan jalan tersebut sangat mengganggu aktivitas masyarakat yang berlalu lintas dan mengkhawatirkan terjadi laka tunggal ataupun terjatuh khususnya masyarakat yang mengendarai roda dua, untuk itu Bahagia Maha Alias BM meminta kepada Walikota Subulussalam agar memerintahkan Kadis PUPR untuk segera meratakan tumpukan sertu tersebut hingga masyarakat merasa lebih nyaman melintasinya." Tegas Bahagia Maha, Putra daerah yang selalu memberi Perhatian khususnya Pada Masyarakat sekitar Kota Subulussalam.[zbr]