WahanaNews.co I Kantor Gubernur Aceh diserbu banyak karangan
bunga hari ini Rabu, (17/2/2021). Bukan ucapan selamat, karangan bunga yang
terpampang di depan kantor Gubernur ini berisi sindiran. Sindiran itu terkait
angka kemiskinan Aceh yang tertinggi di Pulau Sumatera.
Baca Juga:
DPRK Pidie Resmi Lakukan PAW Empat Anggota Legislatif Fraksi PDA
Hal itu tampak dari tulisan di salah satu papan bunga.
"Selamat Sukses Kepada Pemerintah Aceh Atas Prestasi Provinsi Termiskin
se-Sumatera" bunyi salah satu tulisan papan bunga tersebut.
Aceh memang menjadi salah satu provinsi dengan jumlah
penduduk miskin terbanyak. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) terbaru
yakni untuk periode September 2020, tercatat jumlah orang miskin di Indonesia
naik 10,19% menjadi 27,55 juta.
Baca Juga:
AMPeS: Aksi Desak Pj Gubernur Aceh Surati KPK, Periksa Walikota Subulussalam
Dari sisi persentase, Aceh berada di urutan keenam penduduk
miskin tertinggi dengan jumlah 15,43%. Jumlah penduduk miskin terbanyak yakni
Papua 26,8% dan disusul oleh Papua Barat 21,7%, Nusa Tenggara Timur 21,21%,
Maluku 17,99%, Gorontalo 15,59%. Baru setelah itu disusul oleh Aceh.
Penduduk miskin di Aceh meningkat 19 ribu orang pada
September 2020. Secara persentase angka kemiskinan 15,43% ini menempatkan Aceh
di urutan pertama di Sumatera.
Kepala BPS Provinsi Aceh Ihsanurrijal mengatakan, angka
kemiskinan Aceh sempat mengalami penurunan pada Maret 2020. Tapi, angka
kemiskinan itu naik pada September 2020 karena adanya pandemi.
"September 2019 tahun lalu sebelum terdampak COVID-19,
kemiskinan Aceh sebesar 15,01%, kemudian turun pada Maret 2020 (menjadi)
sebesar 14,99%, dan September 2020 dengan adanya pandemi COVID-19 tidak hanya
di Aceh tapi juga nasional, kemiskinan Aceh meningkat menjadi 15,43%,"
terang Ihsanurrijal dalam konferensi pers virtual, Senin (15/2/2021).
Ihsanurrijal menjelaskan jumlah penduduk miskin Aceh pada
September 2020 sebanyak 833,91 ribu orang. Jumlah itu bertambah 19 ribu orang
dibandingkan Maret 2020 yakni 814,91 ribu orang.
Bila dilihat persentase penduduk miskin menurut provinsi di
Pulau Sumatera, Aceh menduduki peringkat nomor satu. Kemiskinan Aceh 15,43%
lalu diikuti Bengkulu 15,30% dan Sumatera Selatan 12,98%.
Untuk diketahui, jumlah penduduk miskin di Aceh pada Maret
2020 sebesar 14,99% atau nomor dua di Sumatera. Provinsi dengan penduduk miskin
tertinggi saat itu adalah Bengkulu yaitu 15,03%. (tum)