WahanaNews.co I Kapolsek Pintu Rime Gayo Ipda Dasril mengatakan sebanyak empat anak di Bener Meriah,Aceh diduga keracunan usai memakan singkong bakar. Satu di antara korban meninggal dunia saat dilarikan ke rumah sakit.
Baca Juga:
Dua Keluarga di Cianjur Alami Keracunan Setelah Makan Tumis Jamur
"Korban berusia dua tahun meninggal dunia dalam perjalanan ke rumah sakit. Sementara tiga korban lainnya dirawat di Puskesmas setempat," kata Kapolsek lebih lanjut kepada wartawan, Kamis (29/7/2021).
Insiden bermula saat seorang warga, JS (33), mengambil singkong di kebun milik RF, Rabu (28/7) sore. Singkong sebagian digoreng untuk disantap bersama keluarga.
Baca Juga:
Makan Buah Pohon “Betadine”, 5 Bocah di Cianjur Alami Keracunan
Pada malam hari, empat korban disebut membakar singkong dengan membuat api unggun. Menjelang tengah malam, keempat korban mengalami muntah-muntah sehingga dilarikan ke Puskesmas Singgah Mulo, Bener Meriah.