WahanaNews-Serambi | Pj. Bupati Aceh Singkil Marthunis, ST, D.E.A menghadiri Kick-Off Imunisasi Polio Tetes Mulut Outbreak Response Immunization (ORI) Kabupaten Aceh Singkil di di SDN Tuhtuhan, Desa Tuhtuhan Kecamatan Simpang Kanan, Senin (12/12/2022).
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Singkil, Subarsono, S,Mn menyampaikan sasaran dari kegiatan Sasaran Sub PIN Polio Kabupaten Aceh Singkil.
Baca Juga:
Pemkab Buol Tingkatkan Layanan Kesehatan Lewat Pengelolaan Posyandu di Sulawesi Tengah
“Adapun jumlah sasaran Sub PIN Polio Kabupaten Aceh Singkil sebanyak 31.887 jiwa yang terdiri dari : anak usia 0 – <7 tahun sebanyak 14.451 jiwa dan anak usia >7 – <13 tahun sebanyak 17.436 tanpa memandang status imunisasi dengan memberikan dua tetes polio,” terang Subarsono.
Lebih lanjut ia menjelaskan jadwal pelaksanan sekaligus informasi tentang jumlah pos yang tersedia untuk mendukung suksesnya Sub PIN Polio Kabupaten Aceh Singkil ini.
“Pencanangan pelaksanaan Sub PIN Polio Kabupaten Aceh Singkil dilaksanakan pada tanggal 12 Desember 2022 bertempat di SD Tuhtuhan Wilayah Kerja Puskesmas Kuta Tinggi Kecamatan Simpang Kanan dan diikuti oleh 11 Puskesmas yang ada di Kabupaten Aceh Singkil dan Putaran pertama dilaksanakan pada tanggal 12 s/d 19 Desember 2022, dan dilanjutkan dengan 5 hari sweeping. Putaran kedua dilaksanakan minggu ke 3 dan 4 bulan Januari tahun 2023,” lanjutNya.
Baca Juga:
558 Posyandu di Aceh Timur Aktif Layani Kesehatan Ibu, Anak, dan Lansia
“Jumlah Pos yang tersedia untuk melayani imunisasi Sub PIN Polio berjumlah : 494 pos yang terdiri dari, Posyandu 98 Pos, TK/PAUD 179 pos dan SD/MI 117 pos” ungkapnya".[zbr]