WahanaNews-Serambi | Dalam rangka Ulang Tahun Kodam Iskandar Muda 2022, Banda Aceh.
Tim Basket ‘One Word Basket Ball’ Kota Subulussalam berhasil mengalah kan Club' Basket Ball Banda Aceh dengan Scor 25-12, dan hari Minggu (01-01 -2023) di lapangan Basket Blang Padang Banda Aceh dan akan maju ke babak sisi final.
Baca Juga:
Miris, Delapan Bulan Honor Aparatur Kampong Subulussalam Belum Dibayar Pemko
Erdiansyah sebagai Pelatih ‘Club One Word Baaket Ball’ Kota Subulussalam menyatakan dalam Pertarungan melawan Tim Basket Banda Aceh memang sangat sengit mengingat Tim lawan termasuk Tim yang disegani di seluruh Aceh dalam pertandingan basket selama ini, namun Erdiansyah dan seluruh tim sangat meyakinkan pertandingan tersebut akan mampu di menangkan oleh tim basket kota Subulussalam, mengingat dua hari yang lalu telah berhasil mengalahkan Tim Basket dari Tim Basket Aceh Besar dengan Scor Subulussalam 24 dan Aceh Besar 7, sedangkan pertandingan di hari Pertama Tim Subulussalam Telah berhasil mengalahkan Tim Basket Kabupaten Takengon dengan Scor Subulussalam 48-Takengon 8.
Erdiansyah juga menyampaikan kepada seluruh Tim sekaligus anak asuh nya agar setiap menghadapi Tim lawan, kita harus semangat dan tetap percaya diri namun jangan sampai ada rasa sepele terhadap Tim lawan apalagi bermain secara emosional sehingga kita tidak mampu mengontrol permainan nanti, pungkas nya.
Untuk itu Kami juga berharap kepada seluruh Warga Kota Subulussalam agar ikut mendoakan anak-anak kita sebagai Tim yang membawa atas nama Kota Subulussalam dan Kodim 0118 Subulussalam besok Hari Senin (02/01) akan berhadapan dengan Tim Basket Kota Sabang, untuk memperebutkan juara satu, dipertandingan Basket Piala Pangdam Iskandar Muda Aceh.
Baca Juga:
Ketua PWI Subulussalam Sebut Peran Pers Pilkada, Mengedukasi Pemulih dan Cegah Berita Hoax
“Semoga Piala dan kemenangan bisa dibawa pulang ke Kota Subulussalam, tutur Erdiansyah kepada awak SerambiWahanaNews.co.”[zbr]