WahanaNews.co I Per hari ini (3/8/2021) Kepala Dinas Pendidikan Kota Subulussalam, H Sairun secara resmi menonaktifkan Kepala Sekolah SD Bunga Tanjung, Jumadin, dan menunjuk Husaini sebagai kepala sekolah sementara sambil menunggu surat keputusan Walikota.
Baca Juga:
Peredaran Ganja Asal Aceh Tujuan Sumbar 624 Kg Diungkap BNN
Hal itu dilakukan setelah tim investigasi yang dibentuk Dinas Pendidikan melalui Kabid Dikdas dan pengawas sekolah, turun ke lokasi melakukan kajian terhadap permasalahan di lapangan, Senin (2/8/2021).
Baca Juga:
Dari Aceh, Presiden Jokowi Lanjutkan Kunjungan Kerja ke Provinsi Sumatra Utara
Dimana disimpulkan bahwa kepala sekolah SD Bunga Tanjung tidak bisa dipertahankan lagi, mengingat koordinasi antara dirinya dengan para guru tidak terjalin dengan baik.
Selain itu, pengelolaan manajemen sekolah juga dinilai tidak berjalan membangun peran serta aktif masyarakat yang dianggap gagal, dan juga beberapa temuan lainnya menjadi bahan evaluasi dalam mengambil keputusan itu.
"Diharapkan kepada kepala sekolah yang baru ditunjuk, bisa membawa perubahan lebih baik terutama mengamankan seluruh aset sekolah, mengingat adanya laporan yang mengatakan bangku sekolah ada yang dipinjam masyarakat, itu harus segera dikembalikan, dan ini menjadi skala prioritas kepala sekolah yang baru," ucap H Sairun kepada wahananews.co.
Lebih lanjut Kadis H Sairun mengatakan, ia tidak akan segan-segan mengevalusi bagi kepala sekolah di wilayah Kota Subulussalam yang tidak sinergi dengan program yang sudah dibangun Dinas Pendidikan.
"Sekarang saatnya kita berlari mengejar ketertinggalan dan tidak ada tempat kepala sekolah yang tidur dan dan berpangku tangan," tegas H Sairun. (JP)