"Tapi ya itu tadi, harus betul-betul ketika menyikapi suatu persoalan itu betul-betul berdasarkan bukti, fakta di lapangan," sambungnya.
Beberapa waktu belakangan ini, di media sosial sedang ramai soal isu sepak bola gajah yang melibatkan Aceh dan Kaltim pada laga terakhir Grup C PON Papua pada Senin (4/10).
Baca Juga:
Ultimatum Keras Setelah Kekalahan Telak Timnas dari Jepang, Erick Thohir Ancam Mundur dari PSSI
Dalam pertandingan tersebut, Aceh berhasil memenangi laga melawan Kaltim 3-2 yang diwarnai oleh satu gol bunuh diri oleh bek Kaltim Muhammad Rizky Ramadhan pada menit 70.
Akibat dari skor ini, Sulawesi Utara dipastikan tidak lolos ke babak 6 besar cabang olahraga sepak bola putra PON Papua dan sempat memicu dugaan dan perdebatan. (tum)