Sehingga masyarakat dapat memanfaatkan fasilitas yang disediakan di BSI Mobile dan ATM BSI tanpa ada kendala dan gangguan.
“Selama ini kerja sama yang terjalin dengan PLN Icon Plus sudah cukup baik, berupa layanan infrastruktur jaringan lokal dan ATM kepada BSI, sehingga nasabah mendapatkan kemudahan digitalisasi dan dapat bertransaksi dengan mudah, cepat dan aman,” tutup Bob.
Baca Juga:
Era Energi Terbarukan, ALPERKLINAS: Transisi Energi Harus Didukung Semua Pihak
Sebagai informasi, hingga kuartal III 2022, profil nasabah BSI sebanyak 97% telah beralih menggunakan e-channel untuk beraktivitas perbankan.
Sementara itu, transaksi kumulatif BSI Mobile per September 2022 mencapai 187,20 juta transaksi dan berkontribusi memberikan fee based income sebesar Rp 173 miliar.
Berbagai fitur terus dikembangkan untuk mendorong masyarakat mengaktivasi BSI Mobile. Diantaranya buka rekening online, top up e-wallet, pembiayaan multiguna online bagi ASN, layanan ZISWAF, Tarik tunai dan layanan emas.[gab]