Serambi.WahanaNews.co, Subulussalam - Salah seorang anggota DPRK Subulussalam dari Partai Golkar, Wandi Sijabat, menilai sudah sepantasnya Penjabat Walikota Subulussalam mengevaluasi kinerja manajemen BLUD RSUD Subulussalam. Hal tersebut disampaikan Wandi kepada media ini pada Senin (21/10/2024).
Menurut Wandi, RSUD kebanggaan masyarakat Subulussalam ini telah beberapa kali mengalami masalah terkait pelayanan publik dan internal, seperti masalah honorer dokter dan tenaga kesehatan.
Baca Juga:
Calon Wali kota No Urut 3 FAKAR, Cek Posko Pemenangannya di Kampong Kelahiran
"Apakah kejadian *video viral* beberapa waktu lalu merupakan dampak dari permasalahan di dalam manajemen BLUD RSUD?" tanya Wandi.
Wandi menyayangkan insiden yang viral tersebut, di mana seorang wanita berteriak histeris meminta agar salah seorang anggota keluarganya segera dirujuk ke rumah sakit, namun hingga berjam-jam tidak kunjung diberangkatkan.
"Jika Pj. Walikota Subulussalam sudah melakukan evaluasi kinerja manajemen RSUD namun pelayanan publik masih juga kurang memadai, maka sudah selayaknya DPRK memanggil pihak RSUD Subulussalam untuk dimintai keterangan seputar apa yang sebenarnya menjadi kendala dalam pelayanan kesehatan. Bahkan, bisa langsung dilakukan Rapat Dengar Pendapat," jelas Wandi.
Baca Juga:
Pemprov Papua Barat Daya Gelar Bimbingan Teknis dan Penguatan Kapasitas Pansel DPRK
DPRK harus mengetahui apa yang sebenarnya terjadi di dalam manajemen RSUD agar dapat memberikan usulan yang tepat.
"Jika ditemukan hal-hal yang tidak relevan, maka DPRK bisa meminta Pj. Walikota Subulussalam untuk mengganti pejabat di manajemen RSUD," tutup Wandi.
[Redaktur: Amanda Zubehor]