Serambi.WahanaNews.co, Subulussalam - Ketua Ormas Laskar Anti Korupsi Indonesia DPC Kota Subulussalam, Ahmad Rambe, meminta kepada Plt. Walikota Subulussalam Azhari, untuk segera memerintahkan Kepala Dinas BPKAD dan Kabag Aset BPKAD Kota Subulussalam untuk melakukan audit fisik terhadap seluruh aset daerah, baik yang bergerak maupun non-bergerak, yang berada di Pemko Subulussalam.
Ahmad Rambe mengungkapkan bahwa dalam tiga tahun terakhir, kondisi seluruh aset daerah Pemko Subulussalam, termasuk kendaraan dinas dan bus sekolah, sangat tidak terawat dan terkesan diabaikan, bahkan ada yang tidak pernah beroperasi sesuai dengan fungsinya dan berpotensi hilang tanpa bekas.
Baca Juga:
Ridwan Husein Desak Pj Wali Kota Subulussalam Segera Ganti Pejabat Kepala Desa
"Pemko Subulussalam harus bertanggung jawab dalam pengelolaan anggaran dan aset yang telah dipercayakan oleh pemerintah pusat, bukan hanya membiarkannya terbengkalai oleh pejabat sebelumnya," ujar Rambe kepada media pada Rabu (19/6/2024).
Rambe menekankan bahwa Plt. Walikota Subulussalam, Azhari, memiliki tanggung jawab besar sebagai kepala daerah untuk melakukan pengawasan ketat terhadap pejabat yang mengelola aset daerah, termasuk Ispektorat dan dinas terkait. Dia juga meminta agar Plt. Walikota segera memperhatikan kinerja pejabat di SKPK Pemko Subulussalam saat ini, dan melakukan evaluasi terhadap mereka yang dinilai tidak mampu menjalankan tugasnya dengan baik.
"Jika ada pejabat yang tidak bertanggung jawab dalam pengelolaan aset daerah, Plt. Walikota harus bertindak tegas, karena aset tersebut merupakan pembiayaan keuangan daerah yang berasal dari uang masyarakat, bukan uang pribadi mereka," tambah Rambe.
Baca Juga:
Rapat Paripurna DPR Kota Subulussalam, Dihujani Interupsi, Dolly Sampaikan Hak Interpelasi
Rambe juga menyampaikan kekhawatiran bahwa beberapa unit kendaraan dinas, baik roda dua maupun roda empat, saat ini mungkin berada di tangan orang yang tidak berhak dan dianggap sebagai kendaraan pribadi, hal ini disebabkan kurangnya pengawasan dan ketegasan dari pihak Ispektorat selama ini.
"Kami berharap agar Plt. Walikota Azhari, segera bertindak tegas sesuai dengan perannya sebagai kepala daerah, tanpa menunggu aset Pemko Subulussalam semakin memburuk bahkan hilang atau rusak parah, karena aset tersebut sangat penting bagi masyarakat Kota Subulussalam," tutup Rambe.
[Redaktur: Amanda Zubehor]